Halmaherapedia– Memasuki hari kedua jamaah haji Maluku Utara di Kota Madinah yang berangkat dari Kloter 13, terbagi di dua hotel. Berdasarkan laporan dari Madinah para jamaah berada dalam kondisi baik dan tetap melanjutkan ibadah di Masjid Nabawi.
Pembimbing ibadah kloter 13 dari Madinah H. Syarif Ibrahim Umar melaporkan seperti dikutip dari Kemenagmalut.com. Meski cuaca mencapai 42 derajat celcius kondisi jemaah terpantau sehat,.Sejak tiba ada satu jemaah asal Kabupaten Sula, Zahrah Joisangaji dilarikan ke RS Al-Miqat, Madinah, karena sakit.
“Namun saat petugas kloter bersama anak Ibu Zahrah kembali dari rumah sakit, alhamdulillah kondisinya membaik. Hanya saja, saturasi oksigen masih belum stabil, berkisar di angka 80-an,”katanya.
Dia juga bilang saat kedatangan, memang sempat terjadi sedikit kendala, seperti bus yang tidak mengangkut sesuai pembagian rombongan, serta koper yang hanya diturunkan di satu hotel. Padahal jarak antar hotel cukup jauh. Ditambah lagi, kamar yang seharusnya ditempati masih berpenghuni dan belum siap,” jelasnya. Namun alhamdulillah, saat ini semua kendala sudah teratasi. (aji/edit)